Didalam kehidupan sehari-hari kita sering membaca atau mendengar kata-kata seperti pengaman, pengamanan, pesaing, persaingan, misalnya dalam kalimat berikut ini. 1. A. Mobil itu menggunakan pengaman berupa alarm. B. Menjelang natal dan tahun baru, pengamanan di hotel-hotel berbintang dilakukan ekstra ketat. 2. A. Produk-produk impor merupakan pesaing bagi produk-produk dalam negeri. B. Persaingan harga antara produk impor dan produk dalam negeri cukup ketat.
IMBUHAN PENG-; PENG-AN; PER-AN; dan PER- |
1. A. Mobil itu menggunakan pengaman berupa alarm.
B. Menjelang natal dan tahun baru, pengamanan di hotel-hotel berbintang dilakukan ekstra ketat.
Baca Juga: CARA MEMBUAT POSTER DALAM 5 LANGKAH
2. A. Produk-produk impor merupakan pesaing bagi produk-produk dalam negeri.
B. Persaingan harga antara produk impor dan produk dalam negeri cukup ketat.
Kata bercetak miring pada kalimat 1A dan 2A seperti mendapat imbuhan yang sama, demikian juga kata yang bercetak miring pada kalimat 1B dan 2B. Padahal tidak demikian.
Perhatikan pembuktiannya berikut ini!
- Kata pengaman dibentuk dari aman + imbuhan peng- (‘alat untuk mengamankan’)
- Kata pengamanan dibentuk dati aman + imbuhan peng-an (‘hal atau perbuatan mengamankan’)
- Kata pesaing dibentuk dari saing + imbuhan per- (orang atau sesuatu yang dianggap menyaingi’)
- Kata persaingan dibentuk dari saing + imbuhan per-an (‘hal bersaing’)
Baca juga: CARA MENULIS NASKAH DALAM 6 LANGKAH
3. Makna imbuhan peng- diantaranya sebagai berikut:
- ‘orang yang melakukan perbuatan ....’ (pembeli, penullis, penilai, pengawas, dan sebagainya).
- ‘orang yang bekerja sebagai ....’ (penyanyi, pelukis, pemulung, penari, dan sebagainya).
- ‘orang yang memiliki sifat ....’ (pemarah, pemalu, penakut, pemalas, dan sebagainya).
- ‘alat untuk ....’ (penggali, pembersih, penghapus, penopang, dan sebagainya).
4. Makna imbuhan per-an diantaranya sebagai berikut.
- ‘hal’, ‘keadaaan’, atau ‘hasil’ (pergerakan, perdagangan, perjuangan, dan sebagainya).
- ‘perbuatan’ (perkelahian, percakapan, percobaan, dan sebagainya).
- ‘hal yang berkaitan dengan kata dasar’ (perikanan, perkapalan, perbukuan, persuratkabaran, dan sebagainya).
- ‘tempat’ (perkantoran, perkampungan, perguruan, dan sebagainya).
KOMENTAR