Banyak hewan di dunia ini dikategorikan pandai. Dalam hikayat yang sering kita dengar, kancil adalah hewan yang paling pandai dalam kehidupannya. Dia
Kucing Saja Bisa, Apalagi Anda - Pernahkah Bapak/Ibu memperhatikan sekeliling dalam kehidupan sehari-hari bahwa ada hal yang sangat menarik kalau diperhatikan? Tikus dan kucing misalnya. tikus merupakan makhluk yang sering kali mengganggu kita. Mereka mengotori rumah kita, mencuri makanan dan tidak jarang mereka merusak barang-barang kita, menggerogotinya perlahan dan meninggalkannya. Saya belum menemukan sebuah artikel yang menjelaskan kenapa tikus suka sekali menggigit beberapa barang, padahal jelas tidak dimakan/dikonsumsi. Apakah sandal jepit dan barang-barang lain yang dia gigit merupakan makanan favoritnya? Bahkan, kabel listrik pun bisa jadi sasarannya yang membuat penerangan di rumah kita mendadak mati, padahal penerangan di rumah tetangga menyala. Tidak pula ada bau terbakar dan korsleting. Usut-punya usut ternyata salah satu sambungan kabel kita putus digigit tikus. Tapi, lucunya mereka jarang sekali ditemukan mati kesetrum atau kelolodhen (terjemahan bahasa Jawa ke Indonesia adalah kesedak) kabel.
kalau yang mereka gigit adalah makanan, jelas hal itu karena mereka lapar dan butuh makan. Baju-baju Anda, sepatu, ban sepeda motor, buku, meja, kursi atau apa pun yang sebenarnya bukan makanan, kenap benda-benda itu sering menjadi sasaran gigitan tikus? Karena jengkel kemudian kita memasang perangkap tikus dan kita berhasil menangkapnya. Anda dapat menjebak tikus dengan perangkat yang akan menjepit kalau dia menyentuh umpan. Atau Anda menggunakan kerangkeng kecil yang di dalamnya juga kita beri umpan. Atau makanan tikus siap saji yang beracun dan jika tikus memakannya, ia akan mati kering tidak berbau? (Begitu bunti iklannya). Tetapi, pernahkan Anda melihat bahwa ada tikus lainnya yang terjebak dalam perangkap yang sama?
Apakah semua itu efektif untuk pembelian kedua? Efektif untuk tikus yang kedua, ketiga, keempat, dan seterusnya? Menurut pengalaman saya, perangkap tikus hanya efektif maksimal 2 kali lalu tikus-tikus yang lain menyadari kesalahan mereka. Mereka menghindari jebakan yang sama tak peduli seenak apa umpan yang kita berikan. Entah kita memakai lem tikus, jebakan batman, atau apa pun itu, jebakan yang kita pasang tidak akan efektif untuk ketiga kalinya!
Kucing tidak mempunyai daya lengket seperti cicak yang dapat berjalan di dinding atau langit-langit rumah. Tetapi, perhatikan ketika seekor kucing berusaha melompati pagar yang tingginya 3 meter. Dia membuat lompatan pertama untuk menaksir kemampuannya, dan hanya dengna dua lompatan dia dapat mencapat keinginannya, yakni melompati pagar setinggi 3 meter tersebut. Atau ketika dia terjatuh dari lantai empat, dia tidak mati. Dia hanya duduk terdiam sebentar, kemudian bangkit dan melanjutkan hidupnya. Pernahkah kita melihat kucing yang terjebak di dalam rumah? Pernahkah kita melihat kucing terjebak oleh sesuatu?
Tikus mungkin masih dapat terjebak, tetapi kucing tidak. Kucing alalu dapat menemukan jalan atau celah untuk keluar atau menghindari apa pun yang menghalanginya.
Hewan manakah yang lebih mirip Anda?
Apakah Anda orang yang selalu terjebak dalam jebakan kehidupan? Terperangkap dan tidak dapat ke mana-mana dan akhirnya mati dalam kebodohan. Atau ketika Anda jatuh, Anda tidak mau bangkit lagi dan melanjutkan impian Anda?
Mungkinkah Anda mau menjadi seorang yang BERDAYA dalam kehdiupan ini? Mau mencoba semua hal baru yang akan membuat hidup Anda menjadi lebih baik? TIdak akan ada lagi jebakan kehidupan yang dapat menghentikan Anda untuk mencapai semua yang Anda inginkan. BERDAYA untuk masa depan Anda... BERDAYA untuk keluarga Anda... BERDAYA untuk orang-orang yang Anda cintai.
Anda adalah seseorang yang lahir dari sperma yang telah mengalahkan 249.999.999 sperma lain. Anda memenangkan pertarungna untuk mendapatkan sebutir telur di rahim ibu Anda. Anda memang lahir sebagai pemenang karena hanya ada satu sperma yang dapat membuahi.
Berapa kali Anda jatuh ketika belajar berjalan? Anda mungkin terjatuh puluhan kali, ratusan kali. Berapa kali Anda mendengar ucapan untuk berhati-hati? Berapa kali Anda harus terjatuh dalam kesakitan dan lutut atau tangan Anda berdarah? Berapa kali Anda harus menangisi kegagalan Anda? Berapa kali Anda masih mencoba berdiri? Berapa kali lagi Anda harus jatuh dan selalu bangkit dan terus mencoba?
Dan inilah Anda hari ini... Anda berhasil berjalan karena Anda berani menghadapi kegagalan Anda. Anda mencari seribu cara lain untuk bangkit. Anda mencari upaya lain ketika Anda ingin bisa berjalan. Anda berhasil menjadi seperti hari ini karena Anda telah berhasil mengalahkan rintangan-rintangan itu. Kesakitan, darah, kelelahan, rasa khawatir, ragu-ragu, dan ketakutan.
Kalau Anda telah berhasil berprestasi untuk 2 hal, apakah mungkin ada yang ke-3, ke-4, bahkan puluhan dan ratusan prestasi lagi yang akan Anda raih?
Buktikan kalau Anda bisa! Karena Anda lahir sebagai pemenang!
Raharjo, Ridwan. 2010. Revolusioner! Mudah Cari Pekerjaan. Jakarta: PT Gramedia Pustaka Utama.
KOMENTAR